Ada Apa? Jalan Sangnawaluh Ditaburi Abu Padi oleh Polisi

Polisi bersama managemen bus Intra menabur abu padi menutup tumpahan oli

24SMNew-SIANTAR | Sepasukan polisi Polres Siantar, menaburi abu padi ke permukaan aspal Jalan Sangnawaluh. Tepatnya, di depan Kompleks Mega Land Kelurahan Siopat Suhu Kecamatan Siantar Timur.

Masyarakat sekitar menyebutkan, kedatangan polisi ke lokasi berawal dari tumpahan oli Bus Intra yang melintas pada Kamis (10/03/2022) pagi.

Example 325x300

“Tadi betumpahan oli di jalan itu. Bocoran dari Bus Intra. Gak tau juga entah dari mesin atau darimananya,” kata Zulpahmi, warga sekitar.

Takut akan kemungkinan akibat tumpahan oli mengakibatkan kendaraan tergelincir karena licin, warga melaporkannya ke polisi.

Sepasukan polisi dari Polsek Siantar Timur, akhirnya mendatangi lokasi. Setelah tiba di lokasi dan akhirnya mengetahui secara pasti tumpahan oli berasal dari Bus Intra yang mengalami kebocoran mesin, petugas mengajak pihak Managemen Bus Intra menaburi abu padi demi menutupi tumpahan oli.

Menurut petugas, tumpahan oli memanjang 150 meter menggenangi sebahagian kecil permukaan ruas Jalan Sangnaualuh. Demi memberi rasa aman pengendara bahaya tergelincir karena licin akibat oli, petugas telah mengatasinya dengan menaburi genangan tumpahan oli itu dengan abu padi. “Sudah aman. Sudah diatasi,” ujar petugas yang ditemui di lokasi. (Ung)

Penulis: Redaksi24smnewEditor: Redaksi24smnew